Social Icons

Dec 23, 2012

"Syafaat Surga" dari Mbok Panggul dan Tukang Becak Malioboro





Seri 2. Sebuah Catatan Perjalanan dengan Bapak Houtman Zainal Arifin

Belum lama dari Allah memanggilmu keharibaanMu, aku berkesempatan menemanimu dan Ibu berkeliling Jogja. Bukan untuk perjalanan bisnis. Tapi perjalanan berbagimu. Bersama teman teman dari Jakarta, aku selama seharian menemani perjalananmu menyusuri pinggir pinggir sungai dan berakhir di sebuah mesjid di samping pasar Beringharjo. Nampak ratusan mbok mbok buruh panggul dan tukang becak sudah menantimu di siang itu. Bungkusan sembako dan amplop putih telah disiapkan. Kau pun didaulat untuk berbicara memberikan sambutan. Satu yang tak pernah lepas darimu, santun dan tak berlama – lama berpidato. Kau mungkin tak rela duafa ini terlalu lama menunggu tuk mendapat sembako. Engkau pun tau mungkin diantara mbok mbok panggul dan tukang becak ini akan kehilangan jatah uangnya/nariknya di hari itu bila kau terlalu lama berbicara. Beda dengan orang kebanyakan yang sangat formal,senang memberi pembukaan panjang saat akan memberikan bantuan. Kau tampak sangat renyah bergaul dengan mereka. Berkali kali kau minta kami foto nenek – nenek tua yang ada disana, seolah kau berkata kepada kami yang muda ini, "Nak, kebahagiaan yang sejati itu ada dalam memuliakan mereka yang duafa itu".

Oh, Duhai ALLAH.. terimakasih Engkau izinkan aku berada disana. Balutan Ar Rahmaan Ar Raahiim mengalir deras dalam sosoknya dan sosok istrinya. Aku pun sempat menikmati segelas es cendol bersamanya di Malioboro. Bersama temen temen lainnya kami dengan renyah bercanda dan ngobrol. Seolah kau tak takut orang bilang, "Hah, seorang mantan vice president Citibank itu mau duduk menikmati cendol kaki lima?". Bahkan perhatianmu tak lepas pada pengamen pengamen dan pengemis yang kadang lewat di depan tempat dudukmu. Kau selalu bilang, jangan membenci pengamen pengamen itu. Mintalah mereka menyanyi yang baik, justru mereka tidak akan mengganggu makanmu.

Kau keluarkan uang bukan seribu atau dua ribu untuk tunjukkan perhatianmu pada mereka. Aku jarang melihatmu mengeluarkan uang kecil saat ada pengamen lewat atau pengemis yang lewat. Semakin petang hari menjelang semakin tak habis bersyukurku, Allah menghadirkanku bersamamu di hari itu. Kau pun membuat seorang tua renta dijalan yang kau lewati terbingung bingung. Orang tua itu bingung kenapa tiba tiba ada orang yang memberinya uang begitu banyak lalu orang itu pergi begitu saja. Mungkin katamu, hatiku tak pernah rela melihat orang menderita tanpa ku tolong. Duhai Allah,hatiku pun semakin merinding. Petang pun merayap, bahkan dingin malam mulai menusuk tulang. Jam sudah menunjukkan pukul 10 malam, namun tak juga menyurutkan langkahmu menutup malam itu dengan berbagi. Mobil terhenti di lapangan alun alun keraton, dengan cepat kau minta kami menyebar, membawa beberapa lembar uang Rp 50.000,- untuk kami cari pemulung dan tunawisma-tunawisma yang harus berselimut dingin di pinggiran jalanan Jogjakarta.

Subhanallah….Bapak Houtman Zainal Arifin, maafkan ananda menceritakan ini. Aku tau kau justru ingin menutup rapat ini, tapi ijinkan kami yang muda belajar dari kisahmu. Smoga kami mampu sepertimu. Mampu mencontoh Rosululloh yang tak pernah menolak seseorang yang meminta bantuan padanya. Bahkan ijinkan kami kelak juga bisa mendapat syafaat surga sepertimu dari mbok mbok panggul, tukang becak, pemulung dan juga tunawisma yang kau bantu dihari itu.

Assalamualaika Ya Ahli Kubur, semoga kuburmu terang kini dengan "syafaat" duafa – duafa itu..



Bandung, 22 Desember dalam kerinduan sepeninggal kepergianmu

Damayanti

Direktur AHa Self Inspiration Center

Dec 22, 2012

Orang Mulia itu Pergi “Ditemani Ribuan Malaikat”

Seri 1 Sebuah Catatan Perjalanan dengan Bapak Houtman Zainal Arifin


Hari hari di hampir penghujung 2012 ini kami AHa Self Inspiration Center diselimuti duka. Ayah kami, penasehat kami, guru kehidupan kami Bapak Houtman Zainal Arifin dipanggil oleh Allah SWT. Sebagai bagian dari sayang kami kepada beliau maka izinkan kami sharing tentang beliau. Bukan untuk sebuah kebanggan karena sebenarnya beliau tak suka dipublikasi. Tapi begitu banyak mutira hikmah kehidupan yang layak kita taudalani. Web AHa Self Inspiration Center ini selama 7 hari dari hari meninggalnya beliau Kamis 20-12-2012, akan menerbitkan kumpulan tweet dan artikel tentang Bapak Hutman Zainal Arifin, guru kami, ayah kami,ayah anak – anak yatim, ayah anak – anak jalanan, ayah anak anak difable, ayah orang – orang duafa. Kumpulan tweet dan artikel ini akan disumberkan dari beberapa orang yang mengenal dekat dengan beliau seperti direktur AHa Self Inspiration Center yakni Damayanti, Rekan – Rekan Kerja beliau dulu di Kubik Training dan juga dari dompet duafa seperti Bapak @JamilAzzaini dan Mas @IndraKubik. Semoga langkah ini menjadi penerus pahala tiada berputus untuk orang yang begitu kami sayangi dan hormati Bapak Houtman Zainal Arifin.


1. Dari Twitter Damayanti @IdeAnakHebat


>>>Kamis 20-12-2012 Hari dimana Engkau dipanggil oleh NYA


Hari ini,hari yang selalu kutakutkan sejak beberapa bulan lalu.. #HoutmanZainalArifin


Desember oh Desember sering bersamaan dengan waktu yang ditetapkan Allah kehilangan orang yang spesial dalam hidup saya #HoutmanZainalArifin. Kakak saya satu-satunya berpulang ke rahmatullah 27 Desember 1995, malam Jumat. #HoutmanZainalArifin. Sekarang malam Jumat 20 Desember 2012 juga pribadi mulia, orang yang sangat berjasa dalam hidup saya juga berpulang #HoutmanZainalArifin. Sebagai rasa hormat, sayang saya pada beliau dan keluarga, izinkan saya sharing tentang #HoutmanZainalArifin. Semoga bisa jadi kebaikan. Saya terakhir jenguk beliau di rumah, sebelum proses kemoterapi, yang saya lihat semangat hidup yang selalu menyala.. #HoutmanZainalArifin.
  1. Dalam perjumpaan dengan beliau selalu saja ada banyak hal yang saya bisa pelajari. #HoutmanZainalArifin.
  2. Bahkan saat periode sakitnya, terbaring di rumahnya, hemmmfh... Saya pun belajar banyak hal #HoutmanZainalArifin.
  3. Tentang semangat hidup, tentang menjadi seorang yang berprestasi, tentang hidup yang tak kenal lelah berbagi #HoutmanZainalArifin.
  4. Setiap kali beliau berkunjung ada pekerjaan di Bandung, sering menyempatkan menelpon saya, mengajak makan bersama #HoutmanZainalArifin.
  5. Pun halnya saat diJakarta, sering mengajak makan siang bersama tim beliau HZA Associates, ngobrol renyah #HoutmanZainalArifin.
  6. Disitu saya banyak belajar tentang bagaimana memuliakan tamu,belajar tentang kisah-kisah hidup beliau #HoutmanZainalArifin.
  7. Yang paling terkenang adalah saat saya menemani beliau, membantu event di Bandung, saya diberi cek..#HoutmanZainalArifin.
  8. Cek yang baru pertama kali saya pegang, dan nominalnya luar biasa banyak, padahal saya hanya bantu sedikit. #HoutmanZainalArifin.
  9. Prinsip beliau dalam bekerja adalah memuliakan karyawan, kalau nominal project besar harusnya karyawan dapat besar #HoutmanZainalArifin.
  10. Yang lain yang sering terkenang tentang beliau atau saat beliau dan istri sering nanyain, Dama kamu kerjanya gimana? #HoutmanZainalArifin
  11. Beliau yang sering nanyain AHa (perusahaan saya) gimana? Teman-teman tim AHa-mu gimana? Ayoo AHa harus maju, managenya harus bagus #HoutmanZainalArifin
  12. Maklum beliau khawatir mungkin setelah saya resign dari kantor di Jakarta saya banyak aktif di sosial #HoutmanZainalArifin
  13. Beliau bahkan yang meluangkan waktu dengan serius mengecek manajemen saya mengembangkan AHa. #HoutmanZainalArifin
  14. Beliau layaknya Bapak kedua saya..#HoutmanZainalArifin
  15. Entahlah, teman-teman bilang jgn diratapi kepergian beliau,msh suka mengalir air mata menatap foto beliau #HoutmanZainalArifin
  16. Pak #HoutmanZainalArifin, Sebenarnya tak cukup tweet tweet saya menggambarkan mulianya dirimu..
  17. Pak #HoutmanZainalArifin d Jogja, mungkin saat ini juga banyak yang mengalirkan air mata sedih cc: @sunay_sanni
  18. Ada bapak-bapak tukang becak di Malioboro Jogja yang rutin Engkau santuni #HoutmanZainalArifin
  19. Ada embok-embok dipasar Malioboro Jogja yang akan rindu engkau sapa renyah dan kau beri santunan #HoutmanZainalArifin
  20. Ada mbak rambe dan BMT Beringharjo yang akan sangat rindu engkau ayomi dan engkau bimbing #HoutmanZainalArifin
  21. Ada pula orang-orang terlantar tunawisma di dekat Keraton Jogja yang rindu tiba-tiba diberi uang oleh orang yg tak dikenalnyam #HoutmanZainalArifin
  22. Ada petani di pengungsi merapi, yg akan rindu ada org yg mengejarnya u/memberi uang santunan #HoutmanZainalArifin
  23. Dear mba indah @sunay_sanni dan tmn2 @MakelarSedekah ijinkan aq meminta sesuatu #HoutmanZainalArifin
  24. Minta tlng, bapak #HoutmanZainalArifin ktk ke jogja slalu ga pernah lewat menyantuni pengemis disable yg sholawat d pasar beringharjo
  25. Minta tlng mba @sunay_sanni dan tmn2 d jogja,seringlah beri santunan mrk pengganti apa yg dilakukan #HoutmanZainalArifin
  26. Jogja,maliobro,pasar bering harjo,masjid disampingnya..smoga mjd slh 1 catatan terbaik Pa #HoutmanZainalArifin menghadapNya
  27. Teman teman maaf sy ga kuasa nerusin tweet ini,air mata msh sj mengalir..bsk insyallah yg ada waktu mari takziyah #HoutmanZainalArifin
  28. Rumahnya di jalan haji buang no 33 ulujami jakarta, dimakamkan jam 8 ke tanah kusir jkt #HoutmanZainalArifin


>>>>Jumat 21-12-2012 Hari dimana Engkau dikebumikan di TPU Tanah Kusir Jakarta


Ribuan Orang Yang Menshalatkan Beliau sebelum menuju ke TPU Tanah Kusir Jakarta





Ribuan malaikat menantimu Bapak #HoutmanZainalArifin ,mengantarkanmu menghadapNya|DeepCondolence
  1. Pa #HoutmanZainalArifin, subhanallah bukan hny sy yg menangis tp stp yg hadir td bgitu dalam berduka
  2. Pa #HoutmanZainalArifin, kami berduka, tp kami jg haru bhgia ribuan orang mensholatkanmu..
  3. Di rumah,di masjid hampir penuh orang mensholatkanmu Pa #HoutmanZainalArifin
  4. Dlm batin sy,duhai Bapakku,aq msh ingat obrolan trkhr qt, msh ingat tlp2mu dl, nasehatmu,tp hr ini akan slalu q-ingat #HoutmanZainalArifin
  5. Orang2 yg menangis haru hari ini pasti mrk pernah merasakan betapa baiknya engkau Pa #HoutmanZainalArifin
  6. Aq pun yg menjadi saksi "transfer" uangmu diam2 ke pd mrk yg terbaring lemah d rumah sakit dan tak punya biaya #HoutmanZainalArifin
  7. Aq pun yg menjadi saksi "transfer" uangmu diam2 kepada mrk yg ingin sekolah/kuliah tp biaya terbatas. #HoutmanZainalArifin
  8. Aq pun yg menjadi saksi tanganmu yg begitu cepat mengeluarkan uang puluhan ribu ketika melihat duafa di jalanan #HoutmanZainalArifin.
  9. Duhai Rob semesta Alam,saat ini mungkin malaikat sdng menghisabnya d kubur,tlng ya Rob,hapuskan sgala dosanya #HoutmanZainalArifin
  10. Jadikan kesaksian2 kebaikannya pd kami,menjadi jalan ampunanMu yang sempurna.. #HoutmanZainalArifin
  11. Ijinkan saat ini beliau engkau perjumpakan dengan Rosululloh SAW #HoutmanZainalArifin
  12. Air mata tak jua berhenti mengalir,meski smkn jauh diri ini meninggalkan pusaramu Pa #HoutmanZainalArifin
  13. Insyallah,dama dan tmn2 AHa akan sering telpon Ibu,nemeni Ibu dlm kgtn sosial2 bersama duafa #HoutmanZainalArifin
  14. Insyallah dama akan sering nengokin adik2 yatim duafa yg ada dirumah Bapak,bantu bawakan kbthn2 mrk #HoutmanZainalArifin
  15. Seperti pesan Ibu td saat meluk saya,sambil nangis haru:" dama terusin "kerjaan-kerjaan" Bapak ya... #HoutmanZainalArifin.
  16. Bapak#HoutmanZainalArifin, saat dimasjid td, sy cuma membatin lirih,Pa..Engkau pasti bahagia melihat ini #HoutmanZainalArifin
  17. Melihat ribuan orang mensholatkanmu #HoutmanZainalArifin
  18. Melihat ratusan orang mengantarkamu ke tempat peristirahatan terakhir #HoutmanZainalArifin
  19. Tapi bahagiamu bukan kebanggaanmu,kau bahagia krn dr dl itu yg kau inginkan saat kau meninggal kelak #HoutmanZainalArifin
  20. Pa #HoutmanZainalArifin , dr dl kau slalu tak mau dipublikasikan kebaikanmu. Kau tutup rapat..tapi rupanya Langit tak diam
  21. Langit mengagungkan orang sptmu yg slalu melindungi mrk yang papa. Mrk datangkan org2 media,televisi dsbnya #HoutmanZainalArifin
  22. Tapi Engkau tetap tak mau jua menonjolkan dirimu,malah Engkau angkat kembali mrk yg duafa dlm liputan ttgmu. #HoutmanZainalArifin
  23. Bapak #HoutmanZainalArifin, kesahajaanmu yg menjadi pelajaran berharga slalu u/kami,tmn2 aha self inspiration center
  24. Bgn yg paling sy syukuri dlm hidup a/bs mengenalmu,kluargamu,keseharianmu,bahkan bekerja bersamamu. #HoutmanZainalArifin
  25. Pa #HoutmanZainalArifin ,td ada volunters aha yg bela2in ke rmh Bpk melayat,izin kerja,pdhl baru 1x ktmu Bapak,swkt event berbagi AHa..
  26. sy sndr sampe kaget dan haru mrk mau dtng,pdhl mrk ada yg volunters baru,bertemu bpk wkt itu cuma bbrp jam. #HoutmanZainalArifin
  27. Itu bukti,betapa mudahnya kami melihat ketulusan,energi berbagi yg luar biasa dr Bpk. Keramahan,pelayanan seorang #HoutmanZainalArifin
  28. Terimakasih u/tmn2 AHa khususnya mba esty,the shanty,bu enung yg rela ijin kerja/cuti u/ ikut melayat. #HoutmanZainalArifin
  29. Bapak #HoutmanZainalArifin , saat ini mungkin Allah sdh menempatkanmu bersama Rosululloh,maka ijinkan titip sholawat salamku u/BELIAU
  30. Begitu bnyk air mata 2hr ini tertumpah,krn begitu kami syng denganmu,tp Allah jauh lebih syng padamu. #HoutmanZainalArifin
  31. Kulihat stp hadirin terisak menangis,msh ingin bersamamu,belajar darimu #HoutmanZainalArifin, namun Allah jauh lbh ingin bersamu
  32. Tak akan ada lagi suaramu yg kudengar menasehatiku,namun akan terus mengalir pahala tiada terputusmu #HoutmanZainalArifin
  33. Tak akan ada lagi fisikmu yg menemani perjuangan berbagi kami,tp slalu ada smgtmu yg mjd energi u/kami melangkahm #HoutmanZainalArifin
  34. Bapak,ini kata2mu terakhir d BB group kami AHaers "Sejuta Motivasi"... Subhanallah... pic.twitter.com/A6Bqt4bX #HoutmanZainalArifin
  35. Pesanmu slalu Jdkan Allah Tujuan dr pengembaraan dunia&kuyakin kini Kau disambutNYA "Salam Qoulamirrobirohim" #HoutmanZainalArifin

Dec 19, 2012

BIKIN BELAJAR JADI ASYIK, BISAKAH??


Kawan, mau tau dong kalo denger kata belajar biasanya kamu langsung terasa apa? Atau kamu terpikir apa? Coba kamu pilih ya dari beberapa lingkaran ini, apa pendapatmu/perasaanmu tentang belajar.


belajar asyik, bisakah?


Nah, sekarang coba hitung berupa jumlah lingkaran yang berisi kata – kata positif yang kamu pilih. Misalnya suka, bahagia, semangat dsbnya. Lebih banyak manakah pilihanmu? Yang positif atau yang negatif? Kalo kamu lebih banyak pilihan negatif yang kamu lingkari berarti kamu tidak enjoy/menikmati proses belajar itu sendiri. Sebaliknya untuk yang lingkaran positifnya sudah mulai banyak jumlahnya maka artinya ia sudah punya memiliki cara cara yang membuat belajar menyenangkan.
Survey kami kepada pelajar pelajar yang ada di Indonesia, rata – rata pelajar kita lebih banyak melingkari kata – kata negatifnya. Belajar lebih sering dianggap sebagai sesuatu yang membosankan dan hanya dilakukan saat saat menjelang ujian. Tak ayal istilah sistem kebut semalam biasanya sudah menjadi kebiasaan untuk pelajar pelajar kita.

Kenapa bisa terjadi seperti ini, sejatinya hal ini karena kebanyakan dari kita tidak memahami bagaimana sistem kerja otak kita sehingga menggunakannya dengan yang cara yang salah. Ketidakmampuan memahami ini berakibat pada sistem belajar yang salah sehingga belajar selalu menjadi kegiatan yang tidak menyenangkan.

AHa Self Inspiration Center, ingin membantu anak – anak Indonesia, menggunakan cara belajar yang asyik, sehingga akan meningkatkan frekuensi belajar anak – anak Indonesia. Kami membantu melalui pelatihan-pelatihan inhouse yang kami selenggarakan ke sekolah sekolah baik secara layanan profesional maupun social charity yang kami rutin laksanakan setiap bulan. Alhamdulillah anak – anak binaan kami dengan izin Allah menunjukkan kemajuan hasil belajar yang pesat. Misalnya diantara anak – anak kami banyak yang mendapatkan nilai ujian nasionalnya sepuluh untuk mata pelajaran yang diujian nasionalkan.

Kami juga ingin membantu secara berkala melalui artikel - artikel yang kami tuliskan di web kami ini www.ideanakhebat.com. Jadi pastikan senantiasa meng-update membaca tulisan tulisan yang ada di web kami untuk membantu pelajar pelajar kita belajar asyik. Anda juga dapat memanfaatkan kolom konsultasi di web kami. Tim kami akan membantu memecahkan kesulitan belajar Anda. Satu keyakinan kami bahwa kita semuanya diciptakan layaknya mutiara oleh Tuhan, dan belajar adalah salah satu kunci untuk mengeluarkan mutiara dalam diri kita agar bernilai mahal dan dihargai oleh banyak orang.



Salam Sejuta Motivasi



Damayanti, S.Psi S.Pd

Direktur AHa Self Inspiration Center





Dec 18, 2012

Merangkai Senyum Anak Anak Pedalaman Flores

Beberapa hari yang lalu, kami dari AHa Self Inspiration Center berinisatif membantu donasi AL-Quran untuk anak – anak pedalaman Flores. Inisiatif ini berdasarkan laporan dari salah seorang sahabat kami dari LSM KEBUKIT setelah meninjau daerah daerah di pulau terluar di Indonesia. Di pulau Maumere inilah ada saudara saudara kita yang ingin ngaji tapi Iqro dan al-Qurannya sudah rusak rusak. 

Alhamdulillah tidak terlalu lama program ini digulirkan, atas izin ALLAH selama tiga hari sudah dapat memenuhi jumlah 2000 buah Al-Quran. Sampai hari ini Alhamdulillah kami telah mengumpulkan 3000 Al –Quran. Donasi Quran untuk Flores ini dengan resmi kami tutup. Semoga Allah membalas beratus kali lipat Donasi anda semuanya dengan berlimpah rezeki harta, kesehatan, hidayah ibadah iman dan islam, serta terwujudnya hajat/impian hidup anda semua.

Saat ini Al-Quran sedang dalam proses penyiapan dengan stiker khusus #Donasi Al- Quran Untuk Pedalaman Flores. Januari akan dikirimkan insyallah untuk tahap pertama ke Kabupaten Lembata Flores. Pengirimannya bekerjasama dgn LSM Kebukit. Silakan di buka facebook "Kebukit Bandung" untuk anda yang ingin berdonasi lebih lanjut.

Terimakasih juga untuk para donatur, karena dengan donasi Al-Quran ini, anda sekalian tidak hanya membantu anak-anak Flores tapi juga untuk anak-anak Panti Asuhan Al-Hilal Bandung dan beasiswa kuliah anak-anak yatim duafa Indonesia, karena keuntungan dari biaya percetakan Al-Quran digulirkan untuk membiayai program-program yatim duafa.

Istilah kami program donasi AL-Quran untuk Flores ini merupakan program Three in One. Donasi 1 Quran = 1Quran untuk Flores, 1 donasi untuk Panti Al-Hilal Bandung dan 1 donasi untuk beasiswa kuliah yatim duafa indonesia. Semoga keberkahan berlimpah untuk Anda semua dari 3000 Al-Quran yang sudah disumbangkan. Semoga dari setiap rangkaian senyum yang anda bangun untuk anak – anak di pedalaman Flores dan untuk anak – anak yatim duafa, Allah berikan ratusan kali lipat senyuman kebahagiaan untuk Anda. Terimakasih atas kepercayaan Anda kepada kami, AHa Self Inspiration Center untuk mengelola dana donasi Anda, semoga kelak kita bisa bersinergi lagi dalam program – program donasi untuk kebaikan lainnya.



Salam Sejuta Motivasi



Damayanti

Direktur AHa Self Inspiration Center

Dec 12, 2012

SOPIR YANG JADI EINSTEIN, EINSTEIN YANG JADI SOPIR

anak hebat albert einstein
Kita semua suatu ketika pasti pernah dihadapkan dengan kesulitan. Namun ternyata tanpa disangka-sangka jalan keluarnya justru  begitu dekat, bahkan dari arah yang kita tidak akan menduga sebelumnya. Kita bisa mengambil contoh dari kisah berikut ini :

Ini kisah inspiratif tentang Albert Enstein dan sopirnya. Pada satu kesempatan Albert Enstein harus mempresentasikan hasil penemuannya yang baru, tidak disangka dalam perjalanan kepalanya pusing dan tenggorokannya tersumbat, akibat radang dan kelelahan. ketika hal itu disampaikan kepada supirnya, luar biasa jawabannya, Saya akan menyelamtkan anda dari kesulitan ini  lanjut sang supir kepada Enstein dengan penuh iba Wahai Profesor, saya telah menghadiri ceramah anda seputar relativitas  ini lebih dari 20 kali, sampai saya telah menghafalkannya dan bisa menyampaikanya. Dan di kota ini tidak ada seorang pun yang mengenali anda

Enstein pun menyetujuinya, ketika sudah memasuki kota mereka bertukar posisi, Enstein yang menyetir mobil. Presentasi berjalan lancar, sopir yang pendidikan menengah saja tidak lulus itu menyampaikan ceramahnya dengan baik. Enstein yang duduk di barisan pertama sampai merasakan kelelahannya hilang sama sekali karena saking gembiranya.

Sampai pada sesi tanya jawab, mulai Enstein merasa cemas pasalnya ada pertanyaan yang mustahil sang sopir mampu menjawabnya, sampai akhirnya supirnya pun menjawab Saya tidak pernah membayangkan bahwa saya tidak mampu menyampaikan makna ini dengan baik. Sehingga saya yakin bahwa supir pribadi saya akan mampu menjawab pertanyaan ini hanya dengan mendengarkan ceramah saya  Tepuk tangan pun membahana & pandangan tak percaya dari para hadirin tertuju pada Enstein. Supirnya berkata Apakah kalian tidak percaya pada ucapan saya? Kalau begitu Pengalaman adalah sebaik-baik bukti. Silahkan Profesor Anda menjawab pertanyaan ini lanjut sang supir bahkan silahkan Anda menjawab pertanyaan-pertanyaan lainnya, akan tetapi saya berharap kepada Hadirin agar tidak banyak mengajukan pertanyaan karena kondisi beliau sedang sakit

Setiap Enstein menjawab pertanyaan-pertanyaan, suara tepuk tangan pun membahana dalam gedung tersebut. Orang-orang pun keluar dalam keadaan bingung karena ada dua Einstein.

Kisah dikutip dari buku Zero to Hero. Tentunya setelah membaca ini banyak hikmah yg kita bisa tarik. Tergantung dari sudut mana kita melihat sudut menarik dari kisah ini. Yang paling menarik salah satunya adalah kemampuan memecahkan masalah yang unik. Einstein yang legowo menerima ide sang sopir. Dia merelakan nama besarnya dibawakan perannya oleh seorang sopir. Dia pula yang menaruh kepercayaan sepenuhnya pada sang sopir tanpa keraguan. Dia juga yang tetap dengan rendah hati tak mempedulikan nama besarnya dengan menyakinkan siapa sebenarnya Einstein. Dia yang lebih pada memikirkan solusi manfaat untuk orang lain dibandingkan memusingkan label kebesaran namanya. Terbukti saat dia lihat sudah ada orang mulai sesi pertanyaan dia dengan legowo menjawab pertanyaan tanpa harus orang menyakini siapa Einstein yg asli. Hebatnya lagi ia pun mau menjadi sopir, pekerjaan yang sering dianggap level kedua. Tapi menurut saya pribadi yang jauh lebih hebat adalah sang sopir. Meskipun ia seorang sopir ia mampu menyimak bahkan hafal dengan paparan dari ilmuwan sekaliber Einstein. Bahkan orang-orang yang ada disitu pun yakin dia adalah Einstein ketika mendengar paparannya. Ide cemerlangnya diapun yang akhirnya mengantarkan masalah sang profesor diselesaikan dengan unik.

Nah, bagian mana dari kisah ini yang membuat anda belajar banyak hikmah? Saya yakin anda sepakat dengan saya untuk jadi orang yang mau menjalani peran apapun yang kita miliki saat ini dengan karya terbaik tanpa selalu mempedulikan label nama besar kita. Justru nama kita akan besar kalau kita menghadirkan karya besar.

Salam Sejuta Motivasi

Dec 7, 2012

GERAKAN PEDULI MUSLIM FLORES

Gerakan Peduli Muslim Flores

Apa yang anda bisa lihat dari foto yang barusan saya tampilkan? Foto anak anak bangsa dari pedalaman di kepulauan Flores. Mereka muslim minoritas di Indonesia Timur. Kalo anda punya waktu silahkan cari peta dimana kabupaten Lembata dan Maomere. Betapa jauhnya tempat mereka. Kita saat ini begitu mudah menikmati akses belajar tapi kalo mereka bisa dibayangkan jauh dari akses pendidikan yang memadai. Bahkan diantara mereka semangat ingin mengaji Al-Quran tapi untuk mengakses Al-Quran yang baik pun susah.

Ini beberapa yang diungkapkan saudara saudara kita dipedalaman Flores:
  1. "Kami baca iqro satu buku dipakai beramai-ramai..Al-Quran kami pun robek, sudah kuning-kuning dan kumal.." kata anak2 muslim pulau lembata dan maumere.. 
  2. "Muslim pesisir di sini banyak yang tidak memiliki Al Quran, sehingga pemahaman keagamaan, keislaman nya pun seadanya saja, walaupun apa toko buku yang menjual, harga nya sangat mahal, tidak terjangkau oleh kaum muslim yang miskin. Anak anak panti asuhan pun harus bergantian belajar Iqra" (Bapak Ichsan, Pengurus Panti Asuhan Ummul Mukminin, Sikka, Maomere). 
  3. "Disini, buku pelajaran hanya ada satu tiap mata pelajaran, disimpan disekolah, untuk pengayan saya saja sebagai guru, murid murid tidak ada yang memiliki buku pelajaran, apalagi buku mengenai keagamaan" (Guru Tsanawiyyah, Al Afro Al ghafariyyah, Lembata, Kepulauan Flores)
Kita semua pasti punya hati yang sama. Prihatin dengan kondisi ini. Mari saya ajak Anda bersama kami AHa Self Inspiration Center untuk berdonasi Al Quran untuk mereka. Kami bekerjasama dengan LSM Kebukit dalam pengirimannya. LSM Kebukit ini adalah LSM yang menginisiasi gerakan peduli muslim flores ini. Beberapa waktu lalu anggotanya sempat ekpedisi ke daerah sana dan menemukan kondisi ini. Maka kami dari AHa membantu program Donasi 2000 Al- Quran.

DONASI AL QURAN 1 BUAH HANYA Rp 30.000,-. Di flores dibutuhkan 2000 Al Quran untuk saudara saudara kita di pedalaman ini. Hanya 30 rb tapi pahalanya luar biasa, setiap huruf yang dibaca ngaji, maka kebaikannya 10 buah. kalo muslim flores tersebut itu baca bismillahirrohmanirrohiim saja maka kebaikan untuk kita yang menyumbang dah 190 kebaikan. wuihhhh dasyatttttt! Maka tunggu apa lagi?? Mari bantu merekaaa yukkkk. Adapun cara donasi: silakan bs via transfer ke rekening saya BCA a.n Damayanti 7771244282 Atau Mandiri a.n Damayanti 1320007446207. Apabila sudah kirim silakan bbm-kan/smskan,bukti transfer lalu konfirm untuk berapa jumlah qurannya yg didonasikan.Trmksh banyak sudah membantu saudara saudara kita di Flores NTT. Semoga Allah Yang Maha Kaya member balasan berlimpah kebaikan. Contact Program Leader: Damayanti 082115541122 atau pin bb 273573bf.



Salam Sejuta Motivasi



Damayanti

Director AHa Self Inspiration Center

Dec 6, 2012

Anak-Anak Hebat Indonesia

Sahabat Sejuta Motivasi AHa, apa kabar hatimu pagi hari ini? Semoga semakin semangat mencapai impian – impianmu. Menjadi komitmen AHa Self Inspiration Center untuk menemani hari harimu dengan motivasi terbaikmu. Salah satu cara terbaik untuk senantiasa bersemangat setiap hari adalah dengan memiliki idola yang sesuai dengan impian yang kamu mau raih. Misal kamu memiliki impian untuk menjadi seorang ilmuwan, maka kamu harus punya idola seorang ilmuwan. Kamu pun harus tau betul tentang idolamu itu. Layaknya kita menge-fans terhadap seorang artis maka biasanya kita sampe hafal betul siapa pacarnya, apa warna kesukaannya bahkan sampe kebiasaan kebiasaan kecil yang dia lakukan. Nah itulah yang seharusnya kamu lakukan terhadap idolamu yang ilmuwan tadi. Tapi aku belum punya idola Kak..nah ini AHa berikan beberapa tokoh Anak Anak Hebat Indonesia yang bisa kamu jadikan idolamu. Kakak rangkumkan dalam poster berikut, kamu bisa download poster ini dan pasang dikamarmu biar kamu makin semangat. Nah hebat hebat kan mereka? Ini lengkapnya tentang biografi mereka:

1. Muhammad Yahya Harlan
anak hebat indonesia - Muhammad Yahya HarlanIa adalah anak muda pertama dan termuda yang membuat situs jejaring sosial khusus muslim di Indonesia yakni SalingSapa.com. Sejak usia 2 tahun, Yahya memang menyukai komputer. Selain itu, ia juga suka akan robot. Kelebihan SalingSapa adalah memiliki berbagai konten islami, seperti fitur Al-Quran (di fitur ini kita bisa dipandu agar membaca Al-Qur’annya baik dan benar), fitur khazanah (fitur ini berisi tentang dakwah islami), dan fitur radiosalingsapa (radio yang berisikan siaran islami). SalingSapa ini memang terlihat seperti facebook, karena memang situs ini dibangun untuk memberikan alternatif media social network kepada muslimin dan muslimat untuk menggunakan sarana pertemanan/jejaring sosial milik sendiri.

 2. Arrival Dwi
anak hebat indonesia - Arrival DwiMembuat anti virus pada usianya yang masih sangat muda yakni kelas 2 SMP. Anti virusnya ini dibuat olehnya selama setahun dengan menggunakan computer usang milik keluarganya.Walaupun ciptaan bocah umur belasan, namun anti virus berbasis visual basic ini cukup mumpuni dalam melawan virus lokal ataupun global. Tampilan grafis yang sederhana serta dukungan data base virus yang terus terbarui membuat Artav Anti Virus ini banyak diunduh. Saat ini Artav sudah didownload oleh 26.267 pengguna. Bukan dalam negeri saja, tapi juga ada yang dari luar negeri. Data base virusnya pun sudah hampir 2.000-an. Hampir tiap hari ia menambah virus ke dalam data base-nya.

 3. Mohammad Itqon Alexander
anak hebat indonesai - Mohammad Itqon AlexanderKecil kecil cabe rawit adalah ungkapan yang sangat tepat untuk Alex. Alex dapat anugerah rekor MURI sebagai Pembaca Peta Dunia Termuda. Umur 5 tahun hafal bendera dan ibukota negara dengan jumlah terbanyak. Alex sudah bisa membaca tulisan latin saat usia 2,5 tahun, mampu berhitung pada umur 3 tahun. Mampu baca tulisan Arab di usia 4 tahun. Alex hafal bendera seluruh 194 bendera negara yang ada dalam buku Atlas Stiker Bendera. Juga hafal bendera negara yang dulu pernah ada atau yang telah berganti benderanya. Misal Uni Sovyet, Yugoslavia, Bermuda, Gibraltar, Cekoslovakia, Jerman Barat&Timur, Rwanda, dan lain-lain. Alex juga tahu letak negara-negara di dalam peta, di kawasan mana, serta sebagian besar ibukota negara (kurang lebih 60%). Untuk Peta Indonesia, Alex hafal semua provinsi dan ibu kotanya, serta letaknya di peta.

4. Fahma Waluya Rosmansyah& Hania Pracika Rosmansyah.

anak hebat indonesia - Fahmi Waluya & Hania PracikaFahma Waluya Rosmansyah (12 tahun) dan adiknya, Hania Pracika Rosmansyah (6 tahun) adalah peraih penghargaan winner APICTA AWARDS 2010 (Asia Pacific ICT Alliance) kategori Secondary Student Project di Kuala Lumpur Malaysia. Prestasi ini diperoleh melalui Melalui karya berupa kumpulan program game edukasi sederhana yang dibuat menggunakan Adobe Flash Lite untuk ponsel Nokia E71 dengan judul “My Mom’s Mobile Phone As My Sister’s Tutor” (Ponsel Ibuku Untuk Belajar Adikku). Aplikasi ini untuk anak-anak belajar huruf, angka, warna, bahasa Inggris, dan doa-doa di ponsel. Keberhasilan ini sangat istimewa karena Fahma Waluya (12 tahun) dan adiknya Hania Pracika (6 tahun) mencetak rekor baru untuk peserta termuda yang berhasil meraih Juara (Winner) APICTA selama 10 tahun penyelenggaraan kompetisi APICTA Awards Internasional yang diadakan sejak tahun 2001

5. Dominic Brian

anak hebat indonesia - Dominic BrianMemecahkan rekor Guinness World dengan mengingat 84 angka dalam waktu 60 detik. Usaha memecahkan rekor itu dilakukan Dominic di hadapan sekitar 2 ribu lebih penonton, di Denpasar, Sabtu (15/9) malam. Dalam upaya pemecahan rekor tersebut, lima penonton yang dipilih menulis 100 angka acak. Dengan disaksikan dua saksi, panitia kemudian memberi Brian waktu selama 60 detik atau satu menit untuk mengingat 100 angka acak tersebut.


6. Clarissa Tamara

anak hebat indonesia - Clarissa TamaraIa adalah seorang gadis kecil yang telah sukses menjadi pemain biola handal. Gadis ini memang telah memiliki minat pada biola sejak usia dua tahun. Clarissa meminta sendiri kepada orang tua nya untuk mengkhursuskan Icha bermain biola. Dia pun mulai belajar memainkan biola sejak usia 4 tahun. Hasilnya, Icha benar-benar berhasil menunjukkan prestasinya di dunia tersebut. Di Usia 5 tahun Icha berhasil meraih Juara I Kids Talent Contest, dan pada usia 6 tahun mulai mempersiapkan diri untuk membuat album pertamanya. Ia juga meraih penghargaan Anugerah Musik Indonesia 2009 sebagai "Artis Terbaik" dan "Karya Produksi Terbaik" dalam bidang World Music/Instrumentalia

Itu dia biografi singkat mereka yang Kaka rangkumkan dari berbagai sumber. Keren keren ya mereka. Banyaklah bergaul dengan anak – anak hebat maka kita pun setiap harinya akan semakin semangat. Kamu pun akan bisa seperti mereka.


Salam Sejuta Motivasi



Damayanti, S.Psi S.Pd



Director AHa Self Inspiration Center

Dec 2, 2012

One Day Parent, Serunya Menjadi Orang Tua Asuh Yatim dan Duafa

ide anak hebat - one day parent in darul inayah
AHa Self Inspiration Center sebagai perusahaan yang bergerak di bidang training motivasi untuk anak – anak sekolah memiliki program spesial setiap bulannya. Program spesial ini bertajuk Sejuta Motivasi Anak Negeri atau disingkat SMAN. SMAN merupakan charity program yang kami tujukan untuk memberikan motivasi bagi anak anak yatim duafa agar dapat meraih masa depan yang gemilang. Acara ini rutin kami selenggarakan sekali setiap bulannya. Alhamdulillah ribuan anak anak di seluruh pelosok Indonesia sudah mendapatkan program ini.

Nah di bulan November ini, event kami bertepatan dengan moment spesial 10 Muharam. 10 Muharam adalah hari yang dikenal sebagai lebaran anak yatim. Ada beberapa hadist yang mendukung hal ini, antara lain:

—Hadist yang di riwayatkan oleh Ibnu Abbas r.a.,Rasulullah bersabda :”Dan barangsiapa yang membelaikan tangannya pada kepala anak yatim di hari Asyuro, maka Allah Ta’ala mengangkat derajat orang tersebut untuk untuk satu helai rambut satu derajat. Dan barangsiapa memberikan (makan dan minum) untuk berbuka bagi orang mukmin pada malam Asyuro, maka orang tersebut seperti memberikan makanan kepada seluruh umat Muhammad SAW dalam keadaan kenyang semuanya.”— Al Hadis.

—“Diriwayatkan bahwa Rasul saw menyayangi anak2 yatim, dan lebih menyayangi mereka pada hari 10 muharram (Asyura). dan menjamu serta bersedekah pd 10 muharram bukan hanya pd anak yatim tapi keluarga, anak, istri, suami dan orang orang terdekat, karena itu sunnah beliau saw dan pembuka keberkahan hingga setahun penuh. (Faidhul qadir juz 6 hal 235-236)”.

Nah akhirnya dengan semangat membara  kami sampailah pada panti asuhan darul inayah. Kami pilih panti ini karena kami ada program lanjutan untuk anak – anak dipanti ini. Prinsip kami dalam berbagi kami tidak ingin berbagi yang hanya berdampak sesaat tapi ingin kami berdampak jangka panjang, sehingga tabungan amal kami pun bisa mengalir terus J. Kami memilih anak – anak kelas 3, sebanyak 24 orang karena nantinya anak anak ini akan mengikuti program lanjutan berbagi motivasi kami kea rah beasiswa kuliah. Kegiatan kemaren kami namakan #OneDayParent, karena disini volunteers AHa bertugas sebagai parent adik adik yatim duafa. Meskipun hanya berjalan beberapa jam tapi ternyata impactnya luar biasa baik untuk volunteers maupun anak anak yatim duafa dipanti tersebut. Kegiatannya diantara menonton video motivasi, life sharing antara volunteer dengan anak yatim, introduction games, belanja di pasar sembako, dan juga sharing special gift dari fasilitator.

Nah seperti apa serunya berikut saya rangkumkan dari sharing salah seorang volunteer yakni Annisa Hijriani dari twitternya @ishanisa..

10 muharram kali ini bener2 istimewa bwt gw. Pertama, baru sekali seumur idup gw nyetir pake motor dari kircon ke cisarua, pulang n pergi! Sendirian, ujan2an & lagi shaum. Edanlah! Dan yg bikin istimewa, di 10 muharram ini gw belajar jd kakak asuh di suatu panti d daerah tsb. Yang tadinya ngeluh karna capek di jalan, pas nyampe panti entah kenapa rasa capek sy ilang. Anak2 disana ramah & ampe nyiumin tangan saya. Mba @IdeAnakHebat menamai program kk asuh itu dg #OneDayParents. Saya baru tau kl di 10 muharam itu adalah hari besarnya anak2 yatim piatu. Di #OneDayParents ini, sy n volunteer lainnya jd punya satu adik asuh, kls 3 sma. Kita diminta utk berinteraksi & menggali potensi adik2 tsb. Dan adik asuh saya namanya Rosidah. Dia mw ngelanjutin kuliah d UPI jur.tata boga soalnya dia suka n jago masak :). Waktu yg dikasih utk sharing sangat singkat, cuma dua jam. Tp 2 jam itu bener2 berarti bwt saya. Berkat Rosidah, sy merasa sangat bersyukur. Emang dasarnya saya cengeng n sensitif berlebihan, saking syahdunya sharing eh malah sy yg nangis haha. Adik asuh sy emang orgnya tegar bgt. Dia cerita ttg kehidupannya, kesulitannya. Menyedihkan. Tapi rosidah ga memperlihatkan kesedihannya, dia cerita seakan tanpa beban :'). Yg bikin saya nangis adalah, sy malu. Karna dibanding rosidah, ujian hidup saya dibanding dia ga ada apa2nya tp sy suka bgt ngeluh :'(.Saya merasa kurang mensyukuri hidup. Sedangkan rosidah dibalik segala kekurangannya dia penuh rasa syukur n husnuzan. Sy bener2 malu. Pas pamit pulang, saya peluk dia. Dia bilang, "moga Allah mempertemukan qt lagi ya kak, aku semangat UN n SNMPTN, kk semangat cari kerja". Ah..bener2 10 muharram di 1434 H yg spesial! Thank You Allah, alhamdulillah.. today i had a wonderful moment :'))

Nah, seru kan ya? Yuk ikutan berbagi juga dengan AHa Self Inspiration Center…Kalo mau ikut merasakan perasaan seru berbagi dan keberkahan berlimpah silakan gabung dengan tim berbagi AHa Self Inspiration Center. Pendaftaran bisa menghubungi Umi Nadhiroh 022-72288794.



Salam Sejuta Motivasi



Damayanti, S.Psi, S.Pd


Nov 27, 2012

Kisah Inspiratif: CHANGE YOUR DREAM !

kisah inspiratif anak hebat
“Mengubah Cacian Jadi Kekaguman”
 oleh : Maryam Ali Basrah*


Ada yang bilang kalo mimpi itu bunga tidur. Ibaratnya bagai garam dalam sayur. Tanpa garam, secantik apapun si sayur, tetap aja hambar. Dalam tidur juga begitu. Kalo gak mimpi rasanya belum tidur. Sekarang, mari kita balikan. Tidur aja butuh mimpi, apalagi hidup? Berarti sangat jelas kalo orang hidup itu butuh yang namanya mimpi. Tanpa mimpi, hidup pastilah hambar. Dan saya juga mau bilang ‘jangan takut bermimpi!’.

Kenapa saya bilang jangan takut bermimpi? Kalo kamu merasa takut untuk bermimpi, gak berani berangan-angan jauh, gak berani punya cita-cita yang menakjubkan, dan gak pede cuma buat bilang ‘aku bisa!’. Itu artinya, kamu juga takut buat sukses! Kamu gak siap jadi orang sukses! Padahal untuk bermimpi, atau berangan-angan, kita gak usah bayar, alias GRATIS!! Gak usah nunggu jadi anak pejabat dulu, gak usah nunggu sesuatu yang ‘WAW’ jatuh dari langit, gak usah jadi anak beruntung yang endingnya di jodohin sama keturunan raden atau anak konglomerat berdarah biru. GAK USAH !!

So, yang namanya mimpi itu berhak di miliki siapa aja, dimana aja, dan kapan aja. Jangan nunggu kebetulan dari Tuhan. Karena Tuhan pun , berprasangka kepada hambanya, sebagaimana prasangka hambanya. Karena itu, jangan berkata ‘GAK BISA !’. Kenapa coba? Karena kalo kamu lebih pede bilang ‘GAK BISA!’ dengan berjuta alasan yang melatarbelakangi pula, misalnya kamu bilang, “saya gak bisa jadi juara”, “karena saya gak pinter!”, “orangtua saya miskin, saya gak mampu beli buku !”, “saya anak yatim, ibu saya hanya buruh cuci!”, dan saya gak bisa jadi juara, karena waktu belajar saya tersita buat bantu ibu di rumah!”.

Nah, itu semua bukan alasan! Hidup dengan keterbatasan itu bukan alasan untuk menjadi looser! Kalo kamu udah berprasangka jelek duluan, sudah mengecap duluan kalo kamu looser, berarti kamu kalah sebelum bertanding! Maka Tuhan pun tidak akan berprasangka bahwa anda mampu! Ingat hukum tarik menarik, apa yang kamu pikirkan akan menarik hal yang sama dari alam semesta. Maka buang jauh-jauh dua kata mematikan itu menjadi ‘pasti bisa!’. Percayalah pada diri sendiri. Buktikan ke semua orang bahwa kamu mampu! Bukan sekedar di mulut aja, saya ingin jadi juara, saya ingin jadi dokter, saya ingin, ingin, ingin, dan banyak lagi ingin ingin yang lain. Jangan hanya katakan ingin, tapi akan! Wujudkan! Seperti kata mantan presiden Amerika Serikat, (Theodore Roosevelt) “ semua sumber daya yang kamu perlukan , ada di dalam benakmu”.

Nah, seperti apa kata Mbak Damayanti, S.Psi.,SPd. Dalam buku motivasinya yang berjudul ‘Saya Bisa Raih Nilai Un 10 !’ kalo kita bisa pede bilang gula itu manis, karena kita pernah mencicipinya. Kita bisa pede bilang kalo patah hati itu sakit banget rasanya, karena kita pernah ngerasain sakit yang amat, down, nangis-nangis waktu orang yang kita sayang “say goodbye” . Kita bisa pede cerita gimana rasanya jatuh cinta karena kita sendiri pernah ngalamin dag dig dugnya hati, merona wajah yang malu-malu, apalagi sampai mati gaya di depan orang yang kita cintai. Karena itu, saya juga pede bilang ‘jangan takut bermimpi !’ karena saya pernah jadi juara kelas, tiga tahun berturut-turut sampai menjadi juara Umum dan meraih beasiswa pelajar berprestasi selama mengenyam pendidikan di sekolah swasta MTs. Al - Ikhlash (setara dengan SMP). Saya juga terpilih menjadi wakil sekolah untuk ikut lomba HIMATIKA se- Jawa Barat di UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Lomba reading contest bahasa Inggris se-Kabupaten Bandung. Saya sudah buktikan kalo jadi juara itu gampang. Buat apa takut untuk bermimpi? Kalo yang membuat mimpi itu Tuhan. Jangan jadikan Tuhan sebagai mitra dagang, yang apabila kita meminta, harus di kabulkan semua. Man shabara zafira! Barang siapa yang bersabar, maka akan beruntung.

Saya juga mau bilang, saya bisa mencetak prestasi, berani berangan-angan, bukan karena fasilitas pendidikan yang mendukung, bukan karena sering ikut bimbel setiap minggu, bukan karena saya konglomerat berdarah biru, NGGAK !! Bapak saya cuma pedagang, ibu saya mantan TKW di Arab Saudi, untuk menyambung hidup pun saya rela menanggung malu untuk berjualan gorengan di dalam kelas, di depan teman-teman saya yang semuanya hampir dari kalangan berada, yang selalu mencaci saya, menghina, dan mengolok-olok. Tapi saya tidak minder, saya tidak menyerah! Saya kumpulkan cacian, saya kemas, saya simpan baik-baik, saya renungkan, dan saya sulap menjadi kekaguman. So, sekarang saya bukan lagi Mariam anak penjual gorengan, tapi anak penjual ide. Mari bangunkan raksasa tidur itu! karena mimpi diibaratkan sebagai bibit yang apabila di tanam, bisa menghasilkan di masa depan. Seperti kata mutiara yang saya kutip dari buku Negeri 5 Menaranya Ahmad Fuadi ‘man jadda wajada’ barang siapa yang sungguh-sungguh, maka akan berhasil. Jadi jangan salahkan siapapun kalau kamu tidak berhasil, mungkin kamu tidak bersungguh-sungguh. Seperti apa kata guru saya, Ahmad Subuki, S.Pd.I “we become what we think about !” kita, menjadi apa yang kita pikirkan !

So, seperti kata Walt Disney juga ‘jika kamu bisa memimpikannya, kamu bisa mewujudkannya!’ maka jangan lagi pede bilang ‘gak bisa’. Saya juga mau tularkan virus SMS saya.

SEMANGAT

MENUJU

SUKSES


Slogan saya di sekolah yang selalu memompa energi saya ketika saya mulai lelah untuk berjuang. Saya juga ingat perkataan Imam Syafi’i yang saya kutip dari buku Ranah 3 Warnanya Ahmad Fuadi “ berlelah-lelahlah, karena manisnya hidup terasa setelah lelah berjuang” .

Tapi jangan lupa seimbangkan. Kamu minta ini dan itu kepada tuhan. Tapi apa yang kamu berikan, apa yang kalian korbankan untuk mendapatkan itu semua, mendapatkan apa yang kita mau, mendapatkan ridho Tuhan?

Finaly, SUKSESLAH MENURUT PENILAIAN TUHAN !!



*) Penulis adalah siswi kelas XII di MA Darul Inayah Cisarua Kab. Bandung Barat

Nov 20, 2012

Cerita Motivasi: Motivasi dari Puncak Gunung

Motivasi biasanya didengungkan dan dipelajari di berbagai training-training motivasi. Namun sejatinya motivasi lekat dalam setiap kejadian hidup yang kita jalani. Tidak harus selalu mengikuti training motivasi baru kita mendapatkan motivasi. Dari perjalanan perjalanan yang kita lakukan pun kita bisa dapatkan banyak motivasi.

Beberapa hari yang lalu saya menghabiskan waktu untuk pergi ke gunung Tangkuban Perahu Bandung. Sebuah gunung yang terkenal keunikannya karena bentuknya yang berbeda dengan gunung – gunung lainnya. Seharusnya bentuk gunung adalah gundukan tanah yang semakin tinggi di puncaknya. Tapi lain dengan gunung yang satu ini. Justru bagian atasnya berbentuk cekungan besar berisi belerang. Justru keunikan inilah yang menjadi daya tarik pengunjung yang datang kesana. Tercatat tidak hanya wisatawan domestic tapi wisatawan dari luar negeri pun tak kalah banyaknya. Seperti ini kurang lebih cantiknya pemandangan gunung ini:

Gunung Tangkuban Perahu terbagi ke dalam beberapa area. Rata – rata pengungung hanya mendatangi bagian kawah/cekungan terbesar saja dari gunung ini. Alat transportasi tersedia dengan sangat mudah untuk akses menuju bagian atas gunung tangkuban perahu ini. Mereka berfoto sebentar, menikmati jajajan yang ada di sekeliling tempat object wisata ini sambil belanja beberapa oleh oleh. Tak salah memang namun ada orang – orang yang justru melakukan aktivitas yang sangat berbeda ktika di gunung ini. Mereka menjadikan gunung sebagai sumber inspirasi kehidupan mereka. Lalu apa yang kita bisa dapatkan dari gunung ini sebagai sumber motivasi hidup kita.

motivasi dari gunungSaya jadi teringat kedalam buku catatan lama saya tentang 3 tipe manusia yang menentukan kemampuannya meraih puncak kesuksesannya. Ibarat kehidupan itu berbentuk seperti gunung maka kesuksesan itu berada di puncak gunungnya. Ada 3 manusia dalam proses meraih puncak kesuksesannya. Tiga tipe manusia yakni : tipe 1 yakni mereka yang memilih untuk tidak “naik gunung”. Mereka memilih untuk berhenti dibawah saja, mereka membangun rumah di kaki gunung dan tidak lagi memiliki keinginan untuk melihat apa yang ada di puncak gunung. Mereka merasa cukup dengan hanya berada di zona kaki gunung ini. Lain lagi dengan tipe kedua. Tipe kedua adalah mereka yang memutuskan untuk naik gunung namun setelah sampai di titik tertentu mereka merasa cukup dan tidak melanjutkan pendakian. Ini adalah perumpamaan untuk orang – orang yang dalam perjuangan hidupnya ia akhirnya mencapai beberapa prestasi dalam hidup namun ia merasa cukup. Mereka mereka yang berada di zona nyamannya.

Tipe ketiga adalah mereka yang memutuskan untuk tidak berhenti sampai mereka benar benar mencapai puncak gunung. Mereka yang tidak mau dikalahkan oleh keletihannya saat pendakian. Mereka sadar bahwa dalam kenyamanan maka sejatinya tidak ada pertumbuhan mereka. Mereka pun sangat zadar bahwa kalo mereka memilih untuk selalu tumbuh dalam hidup mereka maka mereka akan sangat siap untuk merasakan ketidaknyamanan. Di puncak inilah mereka baru akan benar benar beristirahat dan menikmati keindahan hidup yang sesungguhnya. Pertanyaan saya sekarang adalah kita termasuk yang mana?? Tipe satu, dua atau tiga? Lalu pertanyaan selanjutnya adalah apa puncak yang sebenarnya kita tuju dalam hidup. Jangan jangan yang kita anggap puncak sebenarnya belumlah puncak. Yang kita anggap prestasi tertinggi bisa jadi tak berarti apapun karena kita salah memotret puncak gunung “kehidupan” yang sejati. Selamat mendaki dan “menaklukkan puncakmu dengan motivasi terbaikmu.



Salam Sejuta Motivasi


Damayanti 
Direktur AHa Self Inspiration Center

PARADIGMA KEPEMIMPINAN RASULULLAH SAW

Bangsa ini sedang mengalami krisis kepemimpinan yang sangat kronis!. Krisis kepemimpinan ini pada akhirnya menjerat bangsa ini ke dalam krisis multidimensional. Rakyat kecil bertanya-tanya mengapa semua ini terjadi? Semua orang sudah tahu jawabannya. Mayoritas rakyat negeri ini dengan mudah menudingkan jari telunjuknya bahwa, biang semua ini adalah karena masih banyak para pemimpin yang belum menjalankan fungsi kepemimpinan seperti yang disyari’atkan dalam agama.

Ada dua pendekatan ektrem tentang kepemimpinan. Pertama, kepemimpinan identik dengan kekuasaan. Paradigma ini menyeret manusia untuk menghalalkan segala cara untuk memperoleh kedudukan, dari mulai mengobral janji-janji sampai menggunakan money politic. Kedua, memandang kepemimpinan dari segi kemanusiaan. Paradigma ini beranggapan bahwa menjadi pemimpin adalah menjadi pelayan bagi masyarakat yang dipimpinnya. Pemimpin seperti ini selalu berupaya memberikan yang terbaik bagi khalayak yang dipimpinnya. 

Pemimpin yang sejati adalah pemimpin yang bisa menjadi panutan bagi bawahannya. Tanda-tanda pemimpin seperti ini telah ada pada diri Rasulullah Muhammad SAW. Dia melaksanakan kepemimpinan dengan sendi-sendi akhlaqul karimah. Ketika ‘Aisyah r.a. ditanya oleh para sahabat bagaimana akhlaq Rasulullah , dijawab bahwa akhlaq Nabi SAW adalah Al-Qur`an. 

Ini artinya siapapun yang ingin meneladani kepemimpinan Rasulullah SAW, harus menjadikan Al-Qur`an sebagai pegangan hidupnya. Dan di dalam Al-Qur`an sendiri terdapat Asma`ul Husna yang sarat dengan ilmu kepemimpinan.

Outbound ASKAF

outbound SMAN

outbound SMAN

outbound SMAN

outbound SMAN

outbound SMAN

outbound SMAN

outbound SMAN

outbound SMAN
outbound SMAN

outbound SMAN

outbound SMAN

outbound SMAN