Tangal 30 Maret 2013, menjadi hari yang dinanti bagi sebagian penduduk Indonesia, terutama oleh teman-teman kami yang berasal dari Pondok Pesantren Yatim Piatu dan Dhuafa Darul Inayah, Cisarua Lembang Bandung dan Pondok Pesantren Ar-Rifki Bandung.
Bagaimana tidak, perjuangan mereka untuk bisa ikut ke Jakarta harus diuji dulu minimal harus hafal 2 juz. Maka tersaringlah sekitar 71 anak yang lolos bisa ikut ke Jakarta. Subhanallah… Ditambah 9 anak-anakBeasiswa Binaan Aha Self Inspiration Center dengan syarat hafal minimal Q.S An Naba dan Al Baqarah : 1-50. Maka berangkatlah rombongan sekitar 2 bus ditambah panitia dari AHa Self Inspiration Center dan pendamping dari masig-masing Pondok Pesantren.
Berangkat dini hari tak menjadi halangan untuk bisa berkumpul dengan para penghafal Al-Qur’an seluruh Indonesia. Acara dibuka dengan persembahan orchestra Dwiki Dharmawan, bertambah semarak dengan parade dari berbagai kontingen dari Pulau jawa, Sumatra, Kalimantan.
Acara puncak yaitu pembacaan surat An Naba yang dipandu oleh Syakih Al Ghomidi, yang diikuti oleh semua peserta dengan khusyuk. Langit Gelora Bung Karno mendadak hening dan penuh haru.. Ya berkumpul dengan Para penghafal alqur’an, hati terasa nyaman dan semoga yang belum menghafal ketularan jadi hafidz/ hafidzah, Aamiin Ya Rabb….
Ust. Yusuf Mansur & Syeikh Ghamidi mengitari GBK, memberi salam ke peserta |
Para santri tuna netra Rumah Tahfidz mengikuti parade |
Acara demi acara terus berlangsung, mulai dari sambutan dan tausiah dari Syeikh Bashfar selaku Ketua Ttahfidz Alquran Internasional. Kemudian tausiah dari tamu undangan lainnya, kemudian ada juga parade ribuan rumah tahfidz seluruh indonesia, dan tentu saja prosesi wisuda akabar yang dimulai dengan murojaah surat An-Naba dari Syeikh Al-Ghamidi yang diikuti seluruh peserta dan ditutup dengan pemberian sertifikat dari Lembaga Tahfidz Alquran Internasional. Kami dari Aha mengikuti acara demi acara hingga selesai, dan memberikan kesan yang begitu mendalam, terutama ketika murojaah Surat Annaba bersama Syeih Ghamidi.
Kami dari AHa, Mengucapkan Maaf Jika ada hal yang tidak berkenan dari kami, Saya yakin Insya Alloh semua pihak dan donatur yang berpartisipasi mensukseskan acara ini akan mendapatkan keberkahan berkali-kali lipat dari Alloh SWT, karena 120 orang peserta wisuda akbar berbahagia, pahala mereka menghafal, membaca dan Mengamalkan Alquran, Insya Alloh kita pun akan mendapatkan. Ayoo kami tunggu partisipasi di kegiatan Sejuta Motivasi Anak Negeri yang selanjutnya.
No comments:
Post a Comment