Social Icons

Jan 15, 2013

KISI-KISI SUKSES UJIAN NASIONAL Bagian 6

Salam Sejuta Motivasi. Di hari selasa ini, kami dari lembaga pelatihan motivasi anak dan remaja terbaik di Indonesia, yakni AHa Self Inspiration Center ingin melanjutkan kembali membantu sahabat sahabat semua mempersiapkan Ujian Nasional lewat serial artikel KISI-KISI SUKSES UJIAN NASIONAL. Untuk saat ini kami akan membantumu mengenali betapa dasyatnya potensi yang sesungguhnya kamu miliki. Di artikel artikel sebelumnya di KISI-KISI SUKSES UJIAN NASIONAL, kami dari AHa Self Inspiration Center lebih banyak mengajak sahabat sahabat semuanya mempersiapkan diri menghadapi Ujian Nasional dengan mempersiapkan mental. Banyak yang selama ini terkunkung dalam perasaan merasa pesimis dalam menghadapi Ujian Nasional. Namun diantara mereka tidak menyadarinya. Siapapun yang membaca artikel ini, baik siswa siswi yang akan Ujian Nasional maupun guru dan orang tua yang membantu siswanya mempersiapkan Ujian Nasional.

Beberapa orang mungkin ada yang bertanya, kenapa AHa Self Inspiration Center begitu menekankan masalah penguatan mental ini dalam menghadapi Ujian Nasional. Ya, ini menjadi bagian yang sangat penting. Saya memiliki kisah menarik tentang mereka yang gara gara pengubahan mental yang baik dapat melejitkan prestasi yang luar biasa.

Dr. Ben Carson adalah dokter ahli syaraf terkemuka yang sangat terkenal dan dikagumi sebagai pencetus terobosan-terobosan baru dalam proses bedah .Dengan jabatan sebagai salah satu Kepala Unit Prestisius di Universit terkemuka John Hopkins University. Ternyata dulunya beliau adalah anak yang paling bodoh dikelas dan menjadi bahan cemoohan oleh teman-temannya tiap hari. Atas penguatan motivasi dari ibunya dan pembiasaan kebiasaan baru dari Ibunya ternyata ia mampu melejitkan potensinya. Bisa dibayangkan bila selama ini ia hanya mendengar cemoohan dan percaya bahwa ia adalah anak bodoh yang tak mampu apa – apa maka selamanya ia akan menjadi anak yang bodoh. Ingat, keyakinan yang mempengaruhi sesuatu itu tercapai. Kalo ia menyakini ia bodoh, maka bodohlah ia.

Padahal ternyata selama ini bukan karena ia bodoh, namun ia belum menemukan disiplin cara belajar terbaiknya saja. Jadi hati hati juga dengan sahabat sahabat semuanya yang selama ini merasa pesimis dengan kemampuan dirinya. Percayalah bahwa ini bukan karena kamu tidak hebat tapi ini hanya karena kamu belum mengetahui dan menerapkan caranya untuk menjadi hebat.

Sang Ibu dari Ben Carson menyakini bahwa anaknya adalah anak yang hebat. Dari situlah yang kemudian mengantarkan ia untuk membantu memfasilitasi anaknya untuk mendisiplinkan sebuah kebiasaan yang dapat mendorong anaknya ini menjadi hebat. Beliau membiasakan Ben Carson untuk membaca 2 buku perminggu dan membuat laporan tertulis tentang bacaannya. Dengan kebiasan & semangat yang diberikan ibunya, Carson tapi tidak hanya unggul disekolahnya, bahkan menjadi orang yang terdepan di Bidang Ilmu syaraf.dan sekarang Dr Carson sudah menjadi orang yang berhasil dalam hidupnya , kisah hidupnya sudah ditulis dalam buku Gifted Hands : a True Story of Healing and Inspiration, dan menerima penghargaan American Black Achievement Award serta prifilnya sudah masuk dalam acara 20/20 ABC News, terdaftar di Who’s Who di Amerika.

Jadi jika selama ini kamu belum merasa dirimu hebat, sekali lagi bukan karena kamu memang benar benar tidak punya potensi untuk hebat. Pastikan dirimu yakin bahwa ada mutiara luar biasa dalam dirimu, dan keyakinan ini yang akan mengantarkanmu untuk meraih prestasi hebat di Ujian Nasional. Keyakinanmu yang akan mengarahkan langkahmu menuju Sukses di Ujian Nasional.



Salam Sejuta Motivasi


Damayanti, S.Psi S.Pd
AHa Self Inspiration Center





Notes: Gambar di KISI KISI SUKSES UJIAN NASIONAL ini diperoleh dari:

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhHDQmM7UTEXwrK_dzgn39YSDugTLU6iV8SF2yVeXp4QEjs9sbL9LaonNFAoNGlvXcX5MfBSJj4s0-uNnzGFrPjDQS_4kcROAzCIyl_Z7KfBVHeW_7NmXVjp8TdwtXKET0OT2DFgPEcqe8/s400/hebat.jpg

No comments:

Post a Comment